Metatrader (MT) adalah sebuah perangkat lunak untuk jual-beli forex atau valas, CFD (Contract for Difference), dan investasi virtual lainnya. Metatrader dikembangkan oleh MetaQuotes Corp. Lalu, bagaimana cara download Metatrader? Berikut pembahasannya.

Kini ada dua versi Metatrader, yakni Metatrader 4 (MT4) dan Metatrader 5 (MT5). Metatrader 4 lebih populer karena banyak digunakan investor dan broker forex dibandingkan dengan Metatrader 5.

Cara Mudah mendownload Metatrader

Cara Mudah mendownload Metatrader

Dengan Metatrader, Anda akan lebih mudah mempelajari indikator teknikal dan fundamental forex. Lalu, apa saja fitur-fitur di Metatrader?

Fitur Metatrader

Baik Metatrader 4 atau Metatrader 5, umumnya memiliki fitur-fitur sebagai berikut.
a. Grafik dan indikator
Grafik dan indikator menunjukkan pergerakan mata uang dalam satuan waktu atau periode tertentu.

b. Market watch
Fitur ini menayangkan harga mata uang terbaru agar dapat dijadikan acuan sebelum transaksi.

c. Navigator
Fitur navigator berfungsi untuk melakukan pengamatan dengan akun berbeda.

d. Instalasi robot atau expert advisor
Metatrader juga menyediakan fitur instalasi robot atau expert advisor untuk trading otomatis. Caranya, tambahkan skrip algoritma khusus agar robot dapat menganalisis dan trading.

e. Impor atau ekspor dan manajemen basis data
Fitur ini berfungsi untuk melindungi dan mengunduh data jual-beli dari Metatrader. Sehingga Anda tidak perlu takut kehilangan data.

Cara download Metatrader

Cara mengunduh atau download Metatrader cukup mudah. Berikut adalah cara download Metatrader.
1. Buka halaman Metatrader di metaquotes.net
2. Klik tab Download, lalu pilih Metatrader 5 sesuai perangkat yang Anda inginkan. Misalnya PC.
3. Sebuah file bernama “mt5setup.exe” akan terunduh otomatis.
4. Klik file untuk menjalankan proses download.
5. Klik “run” pada jendela notifikasi.
6. Baca “end-user license agreement” di jendela berikutnya, lalu klik “next”.
7. Tunggu proses instalasi selesai. Setelah itu, klik “finish”.
8. Platform Metatrader 5 akan langsung terbuka. Aplikasi ini sudah menyediakan dana virtual (bukan uang sungguhan) sebesar US$10.000 sebagai simulasi.

Untuk download di ponsel Android, iOS, MacOS atau webtrader, langkahnya sama. Namun dari segi tampilan sedikit berbeda. Meskipun demikian, indikator teknikal dan fitur fungsionalnya disesuaikan perangkat.

Penulis merekomendasikan trader dan investor untuk download di PC, karena kelengkapan fitur dan mudah dipelajari. Jika Anda sudah menguasai, barulah mengunduh di perangkat yang lain.

Itulah langkah-langkah download Metatrader. Mudah bukan? Semoga bisa membantu Anda yang ingin terjun langsung ke dunia forex atau valas. Selamat menggali keuntungan!